Seva, Korwil 4, SSG Surabaya, Sembako, PHDI

"Menyucikan tempat suci di dalam hatimu, dan dedikasikan hidupmu dalam pelayanan. Dedikasi pelayanan yang seperti ini, yang dilakukan dengan semangat sadhana, itu yang membedakan Organisasi Sathya Sai dari organisasi spiritual yang lainnya."

(Divine Discourse, Apr 6, 1983)

SSG Suarabaya sentiasa mejalin hubungan harmonis dengan PHDI yang senantiasa mengayomi SSG, berbagai kerjasama pernah dilakukan termasuk Pada Sabtu, 27 Juni 2020 SSG Surabaya dengan PHDI Pura Juanda bekerja sama untuk membagikan paket sembako kepada saudara-saudara kita disekitar pesisir timur Surabaya, Sembako tersebut meliputi beras 500kg, minyak 200 liter, gula 100kg, mie 200bks, rinso 200bks, masker 200biji, biskuit 200pcs, dan bumbu pecel 200biji

Program ini juga dalam rangka menyongsong Guru Purnima 2020, Semoga dengan adanya seva ini dapat membantu meringankan beban saudara-saudara kita, terlebih di tengah pandemi seperti ini. Semoga akan lebih banyak lagi tangan-tangan kasih yang bersedia membantu saudara kita lainnya yang membutuhkan bantuan. Svami memberkati kita semua. Jai Sairam