Smile, Covid, Korwil 3, SSG Jakarta

"Kerjakan setiap perbuatan sebagai sebuah tindakan persembahan untuk memuliakan Tuhan. Ini adalah pengorbanan yang sejati (yajna), dan juga ritual yang paling penting."

(Ch 8, Vidya Vahini)

Merebaknya wabah Virus Corona (Covid-19) di berbagai belahan negara di dunia, termasuk yang melanda Indonesia selama lebih dari dua bulan lamanya, tentu menimbulkan kegelisahan berbagai kalangan masyarakat. Tak hanya kesehatan yang menjadi kekhawatiran, tetapi perekonomian negara pun turut terkena dampak dari wabah virus ini. Banyak pekerja yang tidak lagi pergi bekerja ke kantor guna memutus rantai penyebaran virus. Ada yang bekerja dari rumah (Work From Home), sementara yang lain, tak sedikit yang tidak pergi bekerja karena sudah kehilangan pekerjaannya akibat mengalami Pemutusan Hubungan Kerja (PHK). 

Akibatnya, banyak saudara-saudara kita yang kini tidak lagi memiliki pemasukan terlebih bagi para pekerja yang selama ini mengandalkan upah harian. Menyadari hal ini, SMILE  (Serving Mankind Inspires Love Everywhere) terketuk untuk membantu meringankan beban saudara-saudara kita dengan memberikan kebutuhan pokok seperti beras 3kg dan minyak goreng 1lt kepada 108 keluarga murid-murid Smile. 

Pembagian kebutuhan pokok ini, dilakukan pada Senin, 11 Mei 2020 dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yakni menggunakan masker, menjaga jarak, serta menghindari perkumpulan massa sehingga pembagian kebutuhan pokok ini pun dilakukan dengan membagi ke dalam lima sesi yang berlangsung selama satu jam setiap kelasnya. Dimulai pada pukul 08.00-13.00. Adapun 11 keluarga yang berada di wilayah Cilincing, sehingga pembagian kebutuhan pokok diantarkan langsung di hari Kamis, 14 Mei 2020. 

Semoga dengan adanya bantuan ini, dapat membantu meringankan beban saudara kita yang membutuhkan. Berbuat baiklah tanpa mengharapkan balasan, niscaya kemuliaan akan selalu menyertai. Jai Sairam

 

Foto Galeri pemberian bahan kebutuhan pokok untuk keluarga murid-murid Smile