Guru Poornima adalah hari untuk menghaturkan rasa syukur kepada Guru, dimana bulan (sifat ketuhanan penuntun pikiran) pada hari ini terlihat penuh, jelas, sejuk dan cemerlang! Dia tidak memiliki cacat atau kekurangan yang menyurutkan cahayanya. Sang Guru juga dilukiskan dan disembah pada hari ini dengan tanpa cela, penuh cahaya dan penuh kasih sayang. Dia begitu sabar dan penuh kedamaian sejati. Dia adalah suri teladan yang sebenarnya dan merupakan perwujudan segala kebajikan yang ia inginkan kita untuk mengembangkannya. Ia menghapus kesalahan pandangan kita dan menghancurkan gelapnya kebodohan. Ia mengungkapkan rahasia Aathma (Ketuhanan) kepada tiap manusia dan membebaskan mereka. Oleh karena itu Guru Poornima dipersembahkan kepada Guru Illahi. Bahkan sebenarnya, Tuhan, Ia yang bersemayam di dalam diri, adalah Guru dari semua Guru. AnugerahNya mampu membuat mereka yang buta menjadi melihat, yang lumpuh bisa berjalan dan yang bisu mampu berbicara. Hanya dengan sentuhan belaka, Beliau dapat menghancurkan dosa-dosa di masa lalu dan menciptakan kedamaian dan kebahagiaan. Vyaasa adalah Guru yang pertama kali memberi tanda batas jalan dan tujuan. Jadi ia dikaitkan dengan hari Poornima (bulan penuh).

 

-Bhagawan Sri Sathya Sai Baba-

Om Sairam

Sembah Sujud di Kaki Sad Guru Bhagawan Sri Sathya Sai Baba

Sebagai ungkapan rasa bhakti kehadapan Sad Guru, semua Wing dan Unit Kerja SSGI menghaturkan persembahan untuk menyongsong Guru Purnima 2020 kali ini. Meskipun masih dibayangi oleh Pandemi Covid 19 yang membatasi ruang gerak diluar namun tidak menyurutkan semangat para bhakta memeriahkan dengan menyuguhkan program-program inspiratif. CAHAYA SAI, Hadirkan, Hayati dan Pacarkan Sai adalah tema yang diusung dalam perayaan Guru Purnima kali ini. Memiliki makna yang mendalam bagaimana Cahaya Sai selalu hadir menerangi dan menuntun kehidupan kita untuk mencapai realisasi diri. Program-program bahkan telah dirancang selama 30 hari secara konsisten semua komponen terlibat, dan puncaknya tanggal 5 Juli saat Perayaan Guru Purnima semua sayap SSGI menyuguhkan peresembahan yang untuk pertama kalinya dirayakan secara live melalui Media Sai Indonesia Channel. Semoga Sad Guru berkenan atas semua program-program ini dan pastinya Beliau selalu dan senantiasa menuntun kita semua. Selamat Merayakan Guru Purnima 2020  

 
Jay Sai Ram
Sekretariat SSGI