Pemuda merupakan bagian yang sangat penting bagi organisasi Sai di Indonesia, bahkan di seluruh dunia. Pemuda bukan merupakan elemen yang terpisah dari setiap langkah dan pergerakan organisasi Sai melainkan menjadi kesatuan dan dan motor penggerak. Oleh karenanya Pemuda Sai hendaknya bergerak dinamis.

Visi pemuda sai adalah membangkitkan keilahian di dalam dirinya melalui setiap upaya dan kegiatan yang dilakukan, baik disiplin pribadi maupun berkelompok dalam organisasi Sai. Semua upaya dan kegiatan berakhir pada satu muara : Bangkitnya keilahian di dalam diri. Hal tersebut dapat ditandai dengan arah bergerak dari partikular menuju universalitas. Mampu melihat bahwa setiap bentuk kehidupan memiliki inti yang sama yaitu ketuhanan. Mampu mencintai semua dan tidak mempertentangkan berbagi bentuk perbedaan yang terletak pada sisi luarnya seperti suku, ras maupun agama. Jika kita beragama Hindu kita akan mejadi Hindu yang lebih baik, demikian pula, menjadi Muslim,Kristen, Katolik, maupun Budha yang lebih baik. Dengan demikian kita memiliki arah dan pandangan yang benar dalam hidup yang sejaman dengan Sad Guru Bhagavan Sri Satya Sai Baba.

Ada dua program utama untuk Pemuda Sai Indonesia yakni Personal Development (pengembangan diri) dan Fundamental yaitu memperkuat 3 (tiga) wings dalam Organisasi Sai : Spiritual – Pendidikan – Seva (Sathya Sai Youth Manual Indonesia). Disamping itu juga para Youth secara aktif terlibat dalam bidang Ecocare (pengolahan sampah, penanaman pohon, bersih-bersih fasilitas bublik), Program Budaya (Drama, Tari, Vocal, Teatrical Music, dll selama event-event tertentu) Sai Resque , Sport (Futsal, Basket, Climbing, Badminton dll) dan tentu saja kegiatan kegaitan lain yang bernuansa anak muda namun tetap mengedepankan nilai-nilai seperti outbond, nontong bareng film-film inspirasi (kisah Gandhi, Ibu Teresa, Buddha, Krishna dll), dan program-program creative lainya. Untuk menyatukan visi biasanya secara rutin di beberapa daerah dibuat acara Youth Camp, Workshop Youth ataupun Sathsang Youth.

Youth & Teen Youth

Para youth dan teen mendiskusikan berbagai topik yang berkenaan dengan ajaran-ajaran Swami, agama dan tentang kehidupan sehari-hari. Study Circle yang diadakan ditujukan dengan maksud utama untuk menolong para teen dan youth agar mendapatkan pemahaman yang lebih komprehensif tentang perlunya mereka mengatasi persoalan hidup sehari-hari serta untuk mencapai tujuan dan ambisi hidupnya. Banyak sekali para teen dan youth yang sedang berada di persimpangan jalan, dimana mereka secara terus-menerus dirundung oleh krisis kepercayaan diri yang berdampak negatif terhadap kematangan mentalnya dalam hal mengambil keputusan yang tepat serta untuk meraih cita-citanya.

Kelas-kelas yang diadakan untuk membahas tentang agama mengajarkan para teen & youth bahwa semua agama mengajarkan tentang Unity of Divinity (Kesatuan dalam Ketuhanan) dan juga tentang perlunya pengembangan cinta-kasih universal tanpa membeda-bedakan kasta, suku, ras dan golongan. Pemahaman tentang aspek persatuan seperti itu akan dapat mempersatukan seluruh umat manusia dalam satu keluarga ketuhanan. Dengan demikian, mereka (para teen & youth) akan dapat belajar untuk hidup secara harmonis sembari menjaga keharmonisan dalam pikiran, ucapan dan perbuatannya masing-masing. Selain daripada itu, di dalam benak mereka masing-masing juga akan tertanam tentang betapa pentingnya persatuan di dalam keluarga masing-masing.

 

 

 

WORKSHOP SEMBILAN PEDOMAN PERILAKU UNTUK YOUTH