PENGENDALIAN
Nilai | : | Prema (Cinta Kasih) |
Sub Nilai | : | Bhakti (Keyakinan pada Tuhan) |
Tujuan | : | Meningkatkan Keyakinan dan berlatih Sadhana Spiritual sebagai persembahan di Hari Maha Samadhi Bhagavan |
Kata Mutiara | : | “Ketika kau maju1 langkah kepadaku. Aku akan melangkah 100 langkah mendekatimu". |
Usia | : |
8-14 tahun
|
Metode Pengajaran | : | |
Duduk hening | : | Meditasi cahaya |
Doa | : | Gayatri Mantra |
SANG PENYEMBUH
(Sumber Miracle Stories Radio Sai)
Dikisahkan 3 tahun sebelum ulang tahun yang ke 80. Para bhakta Svami (Samithi)membuat program mengadopsi Desa-desa. Jadi hari itu setelah Bhajan Nagasangkirtan Tim Samithi membuat seva bagi-bagi makanan untuk para penduduk desa-desa yang sudah diadopsi. Kemudian mereka mendatangi sebuah rumah dan disana ada nenek tua yang hidup sebatang karaa dan lumpuh.
Akhirnya Tim Samithi memutuskan untuk menolong ibu tua itu. Mereka menyusun tim volunteer dari setiap desa untuk bergantian menolong Ibu tua yang lumpuh itu. Begitulah semua penduduk berlatih menghilangkan ego mereka. Sehingga mereka dengan penuh semangat melayani ibu tua itu. Dan tibalah hari dimana Ultah Bhagavan mereka berencana mengadakan Bhajan dari desa ke desa yang mereka adopsi. Termasuk desa tempat ibu tua itu. Mereka mengadakan bhajan dekat dimana mereka meberikan tumpangan buat ibu itu. Ibu itu mengikuti bhajan dari kamarnya. Namun tiba-tiba di tengah bhajan ia merasa ada yg berbeda... ia merasakan tangan dan kaki bisa digerakkan. Ia pun berjalan ke ruangan bhajan dan semua orang terkejut melihat wanita itu bisa berjalan sendiri. Ia berjalan ke altar dengan tangan penuh rasa syukur dan kegembiraan ibu Tua itu berjalan. Dia menari dengan penuh kegembiraan. Ibu Tua itu berbagi pada semua penduduk bahwa padam malam hari sebelumnya Bhagavan datang dalam mimpinya dan memijat tangan dan kakinya, sehingga ia lumpuh dari sakitnya.
Demikian lah persatuan dan kemurnian dapat membawa berkah tersendiri untuk mencapai ketuhanan.
Diskusi :
- Apa yang dilakukan kelompok Samithi?
- Apa yang terjadi dengan ibu tua itu?
- Apa yang dilakukan kelompok Samithi untuk menolong ibu itu?
- Apa yang menyebabkan Ibu tersebut sembuh?
- Apa pesan dari cerita ini?
GRUP AKTIVITAS
Penjelasan mengapa kita merayakan Maha Samadhi Bhagavan. Dimana perayaan ini adalah pengingat dan penyemangat kita semua untuk disiplin melaksanakan sadhana spiritual untuk memahami diri kita yang sejati.
DOA DAN AFIRMASI POSITIF
Chanting untuk persiapan laksarchana Puja… 108 Namasmaranam Om Bhagavan Sri Sathya Sai Baba.
PERMAINAN
TTS Online dimana mereka mencari kata yang bermakna dengan diberikan petunjuk yang berhubungan dengan Maha Samadhi Bhagavan.