47. Tiga Tahap Meditasi


Beberapa orang menggunakan Jyothi (nyala cahaya) sebagai dasar untuk bermeditasi. Cahaya mengungkapkan kesatuan yang merupakan dasar dari Kesatuan atau Ketuhanan serta keberagaman (multiplisitas)j yang mencerminkan manifestasi dari Yang Ilahi. Dalam metode ini, pengalaman akan kebahagiaan tidak datang dengan cepat. Ada tiga tahap dalam meditasi jenis ini: _uuha_ (membayangkan Bentuk), _Brava_ (mengalami Bentuk) dan _sakhhsaathkara_( melihatNya sebagai Realitas). Misalnya, jika seseorang ingin bermeditasi tentang Baba, pertama-tama ia mencoba membayangkan dengan mata tertutup sosok Baba seperti yang dilihatnya sebelumnya. Wujud ini menghilang dalam beberapa saat. Dalam mengalami sosok tersebut, prosesnya lebih lama dan kesan (akan wujudNya) juga bertahan lebih lama. Dalam proses ini, seseorang mulai membayangkan sosok dari kepala hingga kaki dan dari kaki ke atas. Lambat laun, dengan proses ini, wujud Baba tertanam kuat dan menjadi realitas batin. Sementara proses membayangkan hanya memberikan pandangan sekilas, metode mengalami mengarah pada identifikasi lengkap Sadhaka dengan Wujud Ilahi.

Kesadaran akan Yang Ilahi menghasilkan kesatuan dengan Yang Ilahi (Brahmavith Brahmaiva Bhavathi). Ketika kita mengalami (melihat) Wujud Ilahi, apa yang terjadi dalam pikiran kita? Pikiran mengalami (diliputi) setiap bagian Wujud Tuhan dari kepala sampai kaki dan akhirnya menjadi satu dengan wujudNya. Ini adalah proses identifikasi pikiran dengan bentuk Ilahi yang merupakan meditasi sejati. Meditasi bukanlah penyatuan WujudNya dalam pikiran. (Meditasi) adalah penyatuan pikiran, sehingga ia lenyap.

Sathya Sai Speaks Vol XVII halaman 37/38

===

Some person use a Jyothi (lamp) as a basis for meditation. The lamp reveals the oneness that is the basis of the Unity or the Divine as well as of the multiplicity that reflects the manifestations of the Divine. In this method, the experience of bliss does not come quickly. There are three stages in this type of meditation : uuha (imagining the Form), Brava (experiencing the Form) and sakhhsaathkara (seeing that as a Reality). For instance, if one wishes to meditate upon Baba, he first tries to imagine with the closed eyes the figure Baba as seen by him earlier. This figure vanishes within a few moments. In experiencing the figure, the process is longer and the impression also lasts longer. In this process, one starts envisaging the figure from head to foot and from the feet upwards. Gradually, by this process, the picture of Baba gets firmly implanted and becomes an inner reality. While the imagining process gives only a momentary glimpse, the experiencing method leads to the complete identification of the seeker with the Divine Form.

Awareness of the Divine results in oneness with the Divine (Brahmavith Brahmaiva Bhavathi). When we are experiences the Divine Form, what is happening in our mind ? The mind experience every part of the Lord from the head to foot and ultimately becomes one with the Form. It is the process of identification of the mind with Divine form that constitutes true meditation. Meditation is nor the merging of the Form in the mind. It is merging the mind as such does not exist.

Sathya Sai Speaks Vol XVII page 37/38