Hunian Sementara (Huntara) Banua Petobo, Kelurahan Petobo, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu kini memiliki taman baca. Anak-anak penyintas yang tinggal di kawasan tersebut mulai bisa memanfaatkan taman baca mulai Sabtu (23/2/2019). Diprakarsai oleh LPSSI Taman Baca Huntara Banua Petobo ini diresmikan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Palu Safrudin. Huntara yang dibangun Sathya Sai Group Indonesia (SSGI) ini, menampung 108 kepala keluarga dan ratusan anak. Lembaga Pendidikan Sathya Sai Indonesia (LPSSI) adalah pelopor hadirnya taman baca bagi anak korban bencana itu. Selain taman baca, akan ada berbagai program pendampingan bagi anak-anak di huntara tersebut. Mulai dari program les bahasa Inggris gratis untuk pelajar PAUD, SD, SMP, dan SMA. Selain itu, anak-anak juga akan diajar mendongeng. Sebab, anak-anak di tempat itu ada yang sudah pernah ikut lomba dongeng dan memiliki bakat mendongeng yang sangat baik. Pengelola Taman Baca bakal mengundang dan melibatkan organisasi yang berkecimpung pendidikan dongeng bagi anak. "Ada juga Program magic sains, sehingga anak-anak bisa belajar sains dengan cara yang menyenangkan," terangnya. Fasilitas di Taman Baca Huntara Banua Petobo itu didukung oleh SSGI dan Dinas Pendidikan Kota Palu. Adapun buku bacaan taman baca berasal dari Dinas Perpustakaan Kota Palu, dan sejumlah organisasi mitra LPSSI. Untuk memaksimalkan program, Taman Baca juga memberikan kesempatan bagi siapa pun yang terlibat didalamnya.

 

Peresmian Taman Bacaan di Huntara Petobo
Ruangan Taman Bacaan yang nyaman