KORWIL 6 BABAUT: DONOR DARAH DI DESA SIDETAPA DAN SEVA SEMBAKO
Pelayanan seharusnya tidak dilakukan dengan maksud untuk pamer atau untuk memperoleh tujuan-tujuan yang mementingkan diri sendiri.
-BABA-(Thought for the Day - 28th May 2009)
Om Sairam...puji syukur kehadapan Kaki padma Bhagavan, minggu tanggal 29 nopember 2020 bhakta SSG dan SDG se wilayah babaut bekerja sama dengan pemerintah desa sidetapa dan PMI kab. Buleleng telah melaksanakan kegiatan Unity babaut berupa giat donor darah, Seva sembako, sekaligus pembagian Afiliasi center serta pembagian buku wacana Swami musim hujan,yang sudah terlaksana dengan baik sekali, dan perlu kami informasikan bahwa donor darah hari ini mendapatkan 86 kantong darah, dengan isian 350 cc darah/kantong. Begitupun dengan pembagian 19 paket sembako yang isiannya - 5 kg beras, 1 liter minyak goreng, 1 kg gula pasir dan 5 bungkus mie instan , demikian yang bisa kami laporkan semoga bermanfaat.... Jay Sairam
Foto Galeri Donor Darah dan Narayana Seva berupa seva sembako di desa Sidetapa